Wednesday, February 13, 2013

Sistem basis data ( 2 )






  1. Apakah sistem itu?
  2. Apakah sistem basis data itu?
  3. Sebutkan dan jelaskan komponen utama SBD!
  4. Jelaskan tentang abstraksi data!
  5. Sebutkan dan jelaskan bagian-bagian penyusun abstraksi data!
  6. Gambarkan dan jelaskan hubungan antara bagian dalam pertanyaan di atas!
  7. Sebutkan dan jelaskan manfaat SBD!

                                                                                            

1. Pengertian  sistem 
 Sistem adalah adalah suatu kesatuan yang terdiri atas komponen atau elemen yang  saling berinteraksi, saling terkait, atau saling bergantung membentuk keseluruhan yang kompleks/sistem dapat diartikan sebagai suatu kesatuan yang    terbentuk dari beberapa unsur, atau komponen, atau bagian yang satu sama lain berada dalam keterikatan yang kait-mengait dan fungsional. Masing-masing kohesif satu sama lain, sehingga ketotalitasan unit terjaga utuh eksistensinya.
    - Sistem dapat diartikan pula sebagai sesuatu yang lebih tinggi daripada hanya merupakan cara, tata, rencana, skema, prosedur atau metode. Sistem adalah suatu cara yang mekanismenya berpola dan konsisten, bahkan mekanismenya sering bersifat otomatis (Kantaprawira).

2.  Definisi Sistem Basis Data
     sistem basis data merupakan sistem yang terdiri atas kumpulan file   (tabel) yang saling berhubungan dalam sebuah basis data di sebuah sistem komputer dan sekumumpulan program (DBMS) yang memungkinkan beberapa pemakai dan atau program lain untuk mengakses dan memanipulasi file-file (tabel-tabel) tersebut. sistem basis data (database system) adalah suatu sistem informasi yang mengintegrasikan kumpulan dari data yang saling berhubungan satu dengan lainnya dan membuatnya tersedia untuk beberapa aplikasi bermacam-macam di dalam suatu organisasi.
              SISTEM DATABASE adalah suatu sistem penyusunan dan pengelolaan record-record
              dengan menggunakan komputer, dengan tujuan untuk menyimpan atau merekam serta
              memelihara data operasional lengkap sebuah organisasi/perusahaan, sehingga mampu
              menyediakan informasi yang optimal yang diperlukan pemakai untuk kepentingan proses
              pengambilan keputusan.

3. Komponen Sistem Basis Data terdiri dari 6 Komponen , yakni :

1. Hardware
Biasanya berupa perangkat komputer standar, media penyimpan sekunder dan media komunikasi untuk sistem jaringan.

2. Operating System
Yakni merupakan perangkat lunak yang memfungsikan, mengendalikan seluruh sumber daya dan melakukan operasi dasar dalam sistem komputer. Harus sesuai dengan DBMS yang digunakan.

3. Database
Yakni basis data yang mewakili sistem tertentu untuk dikelola. Sebuah sistem basis data bisa terdiri dari lebih dari satu basis data.

4. DBMS (Database Management System)
Perangkat lunak yang digunakan untuk mengelola basis data. Contoh kelas sederhana: dBase, Foxbase, Rbase, MS. Access, MS. Foxpro, Borland Paradox. Contoh kelas kompleks: Borland-Interbase, MS. SQL Server, Oracle, Informix, Sybase.

5. User ( Pengguna Sistem Basis Data )
Orang-orang yang berinteraksi dengan sistem basis data, mulai dari yang merancang sampai yang menggunakan di tingkat akhir.

6. Optional Software
Perangkat lunak pelengkap yang mendukung. Bersifat opsional.

Komponen-komponen utama penyusun sistem basis data adalah :

Ø  Perangkat keras
Berupa komputer dan bagian-bagian didalamnya, seperti prosesor, memori & harddisk. Komponen inilah yang melakukan pemrosesan dan juga untuk menyimpan basis data.

Ø  Sistem operasi
Seperangkat program yang mengelola sumber daya perangkat-perangkat keras dan menyediakan layanan umum untuk aplikasi perangkat lunak.

Ø  Basis data
 Sebuah DBMS dapat memiliki beberapa basisdata, setiap basisdata dapat berisi sejumlah obyek basisdata (file,tabel,indeks dsb). Disamping berisi data,setiap basisdata juga menyimpan definisi struktur (baik untuk basisdata maupun obyek-obyeknya secara detail).

Ø  Perangkat Lunak Sistem Pengelola Basis Data (DBMS)
Perangkat lunak ini terdiri dari sistem operasi dan perangkat lunak/program pengelola basisdata. Perangkat lunak inilah yang akan menentukan bagaimana data diorganisasi,disimpan, diubah dan diambil kembali. Ia juga menerapkan mekanisme pengamanan data, pemakaian data secara bersama, pemaksaan keakuratan/konsistensi data, dsb.


Ø  Pemakai (Programmer, User mahir, user umum, user khusus)
Ø  Pengguna akhir / end user.
Dapat dibagi menjadi 2 :
Ø  Pengguna aplikasi : adalah orang  yang mengoperasikan program aplikasi yang dibuat oleh pemrogram aplikasi.
Ø  Pengguna interaktif : adalah orang yg dpt memberikan perintah-perintah pada antar muka basisdata, misalnya SELECT, INSERT dsb.
Ø  Pemrogram aplikasi
     adalah orang yang membuat program aplikasi yang menggunakan basisdata.
Ø Administrator database / DBS (database administrator)
    adalah orang yang bertanggungjawab terhadap pengelolaan basisdata.


4.Abstraksi data merupakan tingkatan/level dalam bagaimana melihat data dalam sebuah sistem basis data.
   1. Level Fisik (Physical Level)
Merupakan level terendah dalam abstraksi data, yang menunjukkan bagaimana sesungguhnya suatu data disimpan. Melalui level ni, pemakai dapat melihat gambaran struktur datanya secara terperinci.Pada level ini, pemakai melihat data sebagai gabungan dari struktur dan datanya sendiri. Pemakai juga kompeten dalam mengetahui bagaimana representasi fisik dari penyimpanan/pengorganisasian data. Pada level ini kita berurusan dengan data sebagai teks, sebagai angka atau bahkan himpunan bit data. 
  2. Level Lojik/Konseptual (Conseptual Level) 
Merupakan level berikutnya yang menggambarkan data yang disimpan dalam basis data serta hubungan anatar data. Pada level ini pemakai dapat mengetahui misalnya data pegawai yang disimpan atau direpresentasikan dalam beberapa file/tabel, seperti file pribadi, file pendidikan, file pekerjaan.
   3. Level View (View Level) 
Merupakan level tertinggi dari abstraksi data yang hanya menunjukkan sebagian dari basis data. Para user umumnya hanya membutuhkan sebagian data/informasi dalam basis data yang kemunculannya di mata user (pemakai) diatur oleh aplikasi end-user. Kegunaan level ini adlah untuk menyederhanakan interaksi antara pemakai (user) dengan sistem.

5.Bagian Bagian penyusun abstraksi data
  • Physical level(Internal level) merupakan level terendah, yang menunjukan bagaimana sesunguhnya suatu data disimpan pada level ini,pemakai melihat data sebagai gabungan dari struktur datanya sendiri.
  • conceptual level mengambarkan data apa yang sebenarnya disimpan dalam basis data dan hubungan nya dengan data yang lain 
  • view level(external level) merupakan level tertinggi hanya menunjukan sebagian dari basis data sesuai dengan kebutuhan user,bagi user yang menggunakan terasa sebagai satu kesatuan yang Kompak


6.















Hubungan antara abstraksi data dan komponen penyusunya adalah Komponen dan abstraksi data tersebut
saling bergantung satu sama lain jika 1 komponen hilang maka abstraksi data tidak akan jalan



7.Manfaat Database
1. Sebagai komponen utama atau penting dalam sistem informasi, karena merupakan dasar dalam menyediakan informasi.
2.  Menentukan kualitas informasi yaitu cepat, akurat, dan relevan, sehingga infromasi yang disajikan tidak basi. Informasi dapat dikatakan bernilai bila manfaatnya lebih efektif dibandingkan dengan biaya mendapatkanya.
3.   Mengatasi kerangkapan data (redundancy data).
4.    Menghindari terjadinya inkonsistensi data.
5.    Mengatasi kesulitan dalam mengakses data.
6.    Menyusun format yang standar dari sebuah data.
7.   Penggunaan oleh banyak pemakai (multiple user). Sebuah database bisa dimanfaatkan sekaligus secara bersama oleh banyak pengguna (multiuser).
8.  Melakukan perlindungan dan pengamanan data. Setiap data hanya bisa diakses atau dimanipulasi oleh pihak yang diberi otoritas dengan memberikan login dan password terhadap masing-masing data.
9.    Agar pemakai mampu menyusun suatu pandangan (view) abstraksi dari data. Hal ini bertujuan menyederhanakan interaksi antara pengguna dengan sistemnya dan database dapat mempresentasikan pandangan yang berbeda kepada para pengguna, programmer dan administratornya. 


*Kesimpulan
      Sistem basis data sangatlah erat dengan kehidupan pada saat ini yang berbais elektronik.dengan adanya sistem basis data/sistem database kita dapat mencari informasi yang kita inginkan secara cepat,akurat, dan relavan  sehingga informasi yang kita daptkan tidak basi,karena tanpa adanya sistem basis data kita akan melakukan semuanya secara manual, jadi pada intinya database itu mempunyai peran penting pada kehidupan kita saat ini ,

No comments:

Post a Comment